LenteraJateng, SEMARANG – Tim pengabdian kepada masyarakat Universitas Diponegoro (Undip) beri pelatihan pembuatan informasi geospasial di Desa Sriwulan Limbangan, Kendal. Mereka memberi pelatihan di desa tersebut, karena memiliki potensi yang bisa dikembangkan tetapi selama ini kurang maksimal.
Ketua Tim pengabdian Undip Nurhadi Bashit ST Meng menyatakan, pelatihan ini bertujuan untuk beri pengetahuan mengenai pengolahan informasi geospasial kepada perangkat dan karang taruna desa. Harapannya, ke depan peserta pelatihan dapat memperbaharui secara mandiri, jika ada perubahan data.
Tim pengabdian kepada masyarakat Undip memberi pelatihan dengan menggunakan Software QuantumGIS yang mempunyai berbagai fitur dalam pembuatan Informasi Geospasial. Perangkat lunak ini mempunyai kelebihan, semua orang dapat mengunduhnya secara gratis dan bersifat open source.
“Mereka kami berikan materi pengenalan mengenai QuantumGIS, pembuatan Shapefile atau SHP, digitasi citra dan penginputan data,” kata Nurhadi di Kantor Kepala Desa Sriwulan Limbangan, Kendal, Kamis (22/9/2022).
Tindak lanjut dari pelatihan ini, yaitu pihak desa mampu memenejemen data secara mandiri. Sehingga jika ada pembangunan baru pada Desa Sriwulan dapat melakukan update data secara berkala.
Tim pengabdian juga melakukan pengujian kepada peserta, untuk mengetahui apakah materi yang mereka sampaikan sudah dapat diterapkan warga atau belum. Pelatihan selama tiga jam ini, diikuti peserta dengan antusias.
Manfaat jangka panjang pelatihan ini, dapat membantu masyarakat dalam pengembangan dan pembangunan desa. Serta dapat membantu dalam pembuatan desa wisata yang digaungkan oleh pihak pemerintah.
Pada kesempatan tersebut, Tim pengabdian kepada masyarakat Undip menyerahkan Peta Administrasi kepada pihak desa. Tidak hanya peta administrasi, ada juga peta lainnya seperti Peta Tutupan Lahan, Peta Citra, Peta Sarana dan Prasarana dan Peta UMKM.
Seputar Informasi Geospasial, Undip Beri Pelatihan Pembuatan di Desa
Informasi geospasial merupakan aspek keruangan yang menunjukkan lokasi, letak, dan posisi suatu objek di permukaan bumi yang dinyatakan dalam sistem koordinat tertentu. Informasi geospasial dapat membantu masyarakat untuk memanfaatkan potensi yang bisa memajukan dan mensejahterakan desa.
Desa Sriwulan merupakan salah satu desa yang terletak di Limbangan, Kendal. Wilayah tersebut mempunyai banyak potensi yang bisa dikembangan seperti produksi gula aren, tempat wisata dan sebagainya.
Namun, permasalahan pada desa ini adalah kurangnya Informasi Geospasial sehingga tidak dapat memaksimalkan potensi yang ada dan pihak desa juga belum mempunyai peta administrasi yang memuat sarana seperti jalan, batas kelurahan, batas RW dan RT.
Berlatarbelakang hal tersebut Tim Pengabdian Kepada Masyarakat Undip, yang terdiri dari Nurhadi Bashit ST MEng dan bersama anggota timnya Novia Sari Ristianti, ST MT dan Desyta Ulfiana, ST MT mengadakan pelatihan pembuatan Informasi Geospasial dengan judul “Model Pemberdayaan Masyarakat dalam Implementasi Informasi Geospasial Desa Sebagai Sarana Pendukung Pembangunan dan Pertumbuhan Ekonomi 4.0 Berkelanjutan di Desa Sriwulan, Kecamatan Limbangan, Kabupaten Kendal“