LenteraJateng, SEMARANG – Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi ajak masyarakat untuk selalu menjaga kesehatan. Dengan sehat, masyarakat bisa melakukan banyak hal termasuk berkontribusi untuk bangsa.
“Sesuai dengan tema ulang tahun kali ini yaitu wujudkan Semarang sehat untuk Semarang semakin hebat. Mari kita jaga masyarakat selalu sehat, Covid-19 tidak meledak lagi, penyakit yang lain bisa kita atasi,” kata Hendi, sapaan akrabnya, di halaman Balaikota, Kamis (12/5) malam.
Di momen perayaan ulang tahun Kota Semarang yang biasanya jatuh pada tanggal 2 Mei ini, Hendi juga menekankan akan segera melakukan upaya percepatan pembangunan Kota Semarang. Hal ini karena sempat tertunda akibat pandemi.
“Dengan kekompakan yang terjaga luar biasa ini, Semarang semakin hebat, Jateng Gayeng dan Indonesia semakin maju,” kata dia.
Hendi juga memberikan apresiasi atas kerja keras dari seluruh elemen baik masyarakat maupun jajaran pemerintah Kota Semarang. Khususnya dalam upaya penanganan pandemi Covid-19 selama dua tahun terakhir.
“Saya mengucapkan terima kasih yang luar biasa, ini kerja keras kita semua. Kepercayaan masyarakat terhadap jajaran pemerintah Kota Semarang dan Forkompimda khususnya di wilayah kesehatan. Maka, di saat ulang tahun ini kita lakukan refleksi dan evaluasi,” tuturnya.
Dirgahayu ke-475, Wali Kota Ajak Masyarakat Semarang Sehat dan Semakin Hebat
Menurut Hendi, menginjak dirgahayu yang ke-475 tahun ini, merupakan perjalanan yang sangat luar biasa. Kota Semarang telah melalui berbagai macam situasi positif maupun negatif.
“Yang negatif ini bisa kita perbaiki bersama-sama. Yang positif terus kita pertahankan, supaya kemudian ada sebuah kehidupan yang lebih nyaman, masyarakatnya tentu akan lebih sehat dan lebih sejahtera,” jelasnya.
Di tahun 2022 ini, lanjut Hendi, mudah-mudahan menjadi tahun kebangkitan setelah dua tahun dalam masa pandemi. Beberapa projek strategis yang belum terselesaikan, akan segera ia kerjakan.
“Supaya kemudian ada sisi pemanfaatan dan kemaslahatan masyarakat, terutama untuk Semarang yang semakin hebat,” bebernya.
Pembangunan infrastruktur yang bersifat monumental menjadi fokus utama dalam skala prioritasnya.
“Intinya hari ini harus lebih baik dari kemarin dan hari esok harus lebih baik dari hari ini,” tutup Hendi.
Editor: Puthut Ami Luhur