LENTERAJATENG, JAKARTA -Timnas Indonesia gagal melaju final Piala AFF 2022 setelah kalah saat melawan Vietnam dengan skor 0-2.
Pemain Vietnam, Nguyen Tien berhasil membobol gawang Indonesia pada menit ke-3 dan menit ke-47 pada laga leg kedua semifinal di Stadion My Dynh, Hanoi pada Senin (9/1/2023).
Akibat kondisi itu, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong meminta maaf kepada masyarakat Indonesia.
Menurutnya, masih banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan untuk membenahi sepak bola di Indonesia.
“Masih banyak pekerjaan yang harus kami lakukan untuk memajukan sepakbola Indonesia. Karena hasil ini, saya merasa sangat menyesal dan ingin meminta maaf kepada para penggemar Indonesia,” ujarnya seperti dikutip dari SinPo.id.
Dalam kesempatan itu, pihaknya juga mengakui kehebatan bermain Timnas Vietnam.
“Saya pikir Vietnam bermain bagus dalam pertandingan malam ini. Saya mengucapkan selamat kepada Anda karena terus melaju dan menjaga clean sheet,” tambahnya.
Setelah laga melawan Vietnam, dia mengaku akan menganalisa. “Saat ini, saya tidak dapat memastikan apa pun tanpa analisis lengkap,” tambahnya
Sebagai informasi, setelah berhasil mengalahkan Timnas Indonesia, Vietnam menunggu pemenang laga semifinal lainnya antara Malaysia dan Thailand.
Malaysia menang 1-0 atas Thailand di semifinal leg pertama. Adapun semifinal leg kedua digelar pada Selasa 10 Januari 2023.